pilih kemasan
KEMASAN PALING COCOK UNTUK PRODUK BERBENTUK POWDER

Dengan banyaknya minuman hits yang direkomendasikan di instagram dan tiktok saat ini, banyak juga yang mulai mencoba meracik produk minumannya sendiri, buat dijadikan bisnis. Ada yang dijual secara online, ada juga yang langsung disajikan di tempat, seperti contohnya minuman boba/ kopi susu di coffee shop kesayangan kamu.


Kebanyakan produk minuman hits yang kamu tahu, membutuhkan produk perasa minuman yang sudah dibuat sebelumnya, kemudian disimpan dalam bentuk powder. Contohnya seperti kopi, susu powder, gula aren powder, dan macam-macam powder minuman dengan berbagai rasa. Ketika akan diubah menjadi minuman, powder tersebut akan diolah sedemikian rupa dengan bahan-bahan lainnya, supaya jadi minuman yang mantap untuk kamu nikmati. Kamu tau gak kenapa bentuk powder jadi pilihan untuk produk minuman, seperti susu dan kopi?


Jadi, jenis powder banyak dipilih karena dianggap punya daya tahan lebih lama, dibandingkan bentuk cair (liquid). Contohnya aja, susu bubuk dengan bungkus terbuka di rumah kamu, lebih tahan lama dibanding susu cair kemasan yang udah pernah dibuka kan?


Tapi, keawetan produk powder juga dipengaruhi banget sama jenis kemasannya. Kebanyakan powder dikemas menggunakan jenis kemasan standing pouch dan kemasan central seal dengan bahan alumunium foil, seperti kemasan susu bubuk yang banyak dipasaran. Kelebihan dari standing pouch untuk produk powder adalah kamu gak perlu repot mencari karet/ toples untuk menjaganya tetap fresh di dalam kemasan. Karena, kemasan standing pouch bisa ditambahkan ziplock untuk memudahkan kamu saat membuka dan menutup kemasan setelah digunakan.


Di sisi yang lain, standing pouch juga bisa memudahkan kamu untuk menyimpan powder tersebut, tanpa harus takut tumpah. Karena bagian bawah standing pouch yang lebih besar dari bagian atasnya, maka kemasan jenis ini lebih mampu untuk ‘berdiri’ dalam posisi yang stabil.


Selain dari sisi keamanan dan ketahanan, standing pouch juga lebih mudah untuk didistribusikan untuk kamu yang akan mengirim produkmu ke wilayah yang jauh. Dengan bentuk yang lebih fleksibel (tidak kaku seperti toples), kemasan standing pouch bisa memaksimalkan ruang di dalam dus/ box yang nantinya kamu pakai untuk mengirim produkmu. Jadi, standing pouch juga memudahkan kamu untuk mengirim produkmu ke banyak wilayah di Indonesia dengan harga yang lebih murah.


Saat ini, kamu bisa mendapatkan standing pouch berbahan campuran plastik, dengan berbagai ukuran di pasaran. Salah satu yang bisa kamu coba adalah kemasan standing pouch full print dari Supernova Digipack, yang memungkinkan kamu untuk mendapatkan kemasan standing pouch yang aman, solid, dan keren banget. Kamu bisa buat design yang kamu mau, dengan warna apapun yang kamu suka, untuk nantinya dicetak di kemasan produkmu.


Dengan teknologi terbaru yang diusungnya, Supernova Digipack bisa membantu kamu mencari kemasan paling cocok untuk produkmu, baik dari segi ukuran, bahan, dan juga design kemasan. Selain itu, cara pesennya juga gampang banget! Kamu cukup buka link di bawah ini, kemudian masukan spesifikasi kemasan yang kamu inginkan, beserta design yang sudah kamu buat untuk diprint pada kemasan.

Cobain kemasan produk kualitas industri besar, dengan harga yang cocok banget untuk kamu para pemilik UMKM!

Cek disini sekarang!